Kucing warna ini sering diasosiasikan dengan keberuntungan. Beberapa kultur budaya bahkan memberi kehormatan yang tinggi pada kucing dengan warna ini, beberapa orang bahkan mempercayai bahwa kucing ini membawa keberuntungan dan uang.
Warna tortiseshell merupakan perpaduan warna hasil sifat genetik yang dibawanya. Secara umum sifat genetik yang dibawa oleh tortoiseshell adalah kromosom X yang hanya dapat ditemukan pada kucing betina seperti halnya warna calico (warna tortie dengan warna putihnya masih bisa dibedakan sendiri-sendiri).
Kucing berwarna tortie umumnya memiliki sifat khas yang ramah dan menyenangkan. Warna-warna perpaduan yang dihasilkan dalam bulu kucing ini indah seperti lukisan abstrak. Kombinasi warnanya bercampur sehingga kadang tidak menunjukkan pola yang jelas.
Dasar kombinasi warna tortie adalah hitam dan merah, meskipun warna lunturan (dilute) bisa menjadi warna tambahannya. Pola warna tortoiseshell juga dapat hadir pada kucing birma, abyssinian, dan siam.
Kombinasi warna kucing tortoiseshell adalah :
Non-dilute pattern :- Pola klasik : warna percampuran antara hitam dan merah
- Cinamon/brown tortoiseshell : kombinasi warna coklat terang dan krem
cream tortoiseshell - Chocolate tortoiseshell : kombinasi warna coklat gelap atau oranye dengan krem.
Chocolate tortoiseshell Dilute pattern : variasi warna dilute adalah fawn dan krem, blue dan krem, atau lavender dan krem.
Tabby and tipped tortoiseshell : bisa juga disebut dengan torbie (tortie-tabby). Kombinasi warna yang biasanya muncul adalah merah dan hitam atau hitam dan silver. Dasar warna tortie-nya bergaris-garis.
Tortoiseshell and white : warna calico adalah perpaduan antara tiga warna yang polanya tidak bercampur sehingga jelas terlihat perbedaan kontras masing-masing warnanya. Warna yang hadir adalah perpaduan antara warna tortie pada umumnya dengan warna putih.
tortoiseshell smoketortoiseshell klasik dan tortoiseshell and white atau biasa disebut 'calico'