Salam pecinta kucing, di akhir bulan Januari 2011 ini saya akan berbagi pengetahuan mengenai perawatan bulu kucing agar kucing anda memiliki bulu yang sehat bebas dari gangguan seperti kutu.
Kutu pada kucing merupakan hal yang mengganggu penampilan kucing, selain itu juga mengubah kebiasaan kucing sehingga lebih sering menggaruk, bahkan lebih parah lagi dapat menyebabkan kerontokan dan luka-luka bekas garukan.
Kucing sangat mudah terjangkit kutu apabila dekat dengan hewan lain seperti kucing liar, atau kucing yang sedang berkutu, landak, atau anjing.
Beberapa petunjuk untuk melakukan perawatan bulu kucing supaya terhindar dari kutu adalah :
Kucing sangat mudah terjangkit kutu apabila dekat dengan hewan lain seperti kucing liar, atau kucing yang sedang berkutu, landak, atau anjing.
Beberapa petunjuk untuk melakukan perawatan bulu kucing supaya terhindar dari kutu adalah :
- Periksa kondisi bulu secara rutin minimal 1 minggu sekali. Lihat bulu bagian belakang punggung dengan sapuan jari tangan anda sepanjang punggungnya secara berkala, jika terlihat bintik-bintik hitam kecoklatan pada batang bulunya menandakan bahwa itu telur kutu atau mungkin pada beberapa bagian terlihat seperti spot/titik hitam yang menandakan sekumpulan kutu. Kutu tersebut panjangnya sekitar dua sampai tiga milimeter. Kutu dapat berpindah dengan cepat, bila anda tidak melihat apapun tapi masih khawatir ada kutu, anda dapat mengeluarkan kutu-kutu yang tersembunyi dengan sisir kutu.
- Gunakan sisir kutu (flea comb). Sisir kutu dapat digunakan untuk memeriksa bulu kucing dari kutu yang bersembunyi. Caranya, ambillah selembar kertas berwarna putih lalu sisiri bulu kucing dengan sisir kutu ke arah bawah. Kutu tersebut akan berjatuhan diatas kertas. Setelah itu, ambil kapas basah dan seka bintik-bintik tersebut dari kertas hingga bersih. Jika pada kertas terdapat bercakan/bintik merah menandakan kutu tersebut mencerna darah kucing anda.Kapas yang dibasahi air akan melarutkan darah yang sedang dicerna kutu sehingga anda mengetahui dengan pasti ada atau tidaknya kutu.
- Lakukan perawatan lain dengan menggunakan obat pembasmi kutu yang tersedia di toko hewan/dokter hewan. Misalnya, Frontline Combo. Obat ini digunakan dibagian belakang leher kucing yang akan meresap melalui bulu kucing anda, namun tidak masuk dalam aliran darah. Langkah lain anda dapat mensterilkan bulu kucing dengan obat serupa atau dalam bentuk suntikan.
- Untuk menghindari masalah kutu yang berkepanjangan, ada perlu membasmi kutu yang berada di karpet atau tempat-tempat lain yang menjadi kesukaan kucing tinggal. Misalnya, dengan menggunakan vaccum cleaner dan spray khusus pembasmi kutu untuk ruangan, yaitu Indorer Spray. Saat membersihkan rumah anda, keluarkan kucing dari rumah lebih dahulu.